Kegiatan Kepala BPSDM Hukum 12 Februari 2025

1

1. Peninjauan Kualitas Layanan: Kepala BPSDM Hukum Kunjungi Ruang Makan Taruna

  • Kepala BPSDM Hukum melakukan pengecekan ruang makan Taruna/i Poltekim dan Poltekip. Dalam pengecekan tersebut, Kepala BPSDM Hukum memastikan bahwa makanan dan minuman Taruna/i sesuai dengan standar kesehatan yang telah ditetapkan;

  • Peninjauan tersebut merupakan kegiatan rutin untuk memastikan ruang makan Taruna/i telah memenuhi standar kesehatan yang telah ditetapkan. Makanan dan minuman yang disajikan juga telah memenuhi standar kesehatan, dengan suhu yang sesuai, kebersihan yang baik, dan kualitas makanan yang memadai.

2

2. Penilaian Kompetensi Jabatan Administrasi/Fungsional: Wujudkan Profesionalisme Menuju Peningkatan Kinerja 2025

  • Kepala BPSDM Hukum membuka secara resmi pelaksanaan Penilaian Kompetensi bagi Jabatan Administrasi/ Fungsional di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum Jawa Barat dan Banten Tahun 2025 secara virtual yang bertempat di Ruang Rapat Kepala BPSDM Hukum. Kegiatan penilaian kompetensi bagi Jabatan Administrasi/ Fungsional di Lingkungan Kementerian Hukum Jawa Barat dan Banten berlangsung selama 2 hari dimulai dari tanggal 12 sampai dengan 13 Februari 2025 dengan jumlah peserta sebanyak 120 orang;

  • Penilaian kompetensi ini diharapkan dimaknai sebagai proses yang berkelanjutan dan hasilnya wajib digunakan dalam pembinaan kepegawaian, sehingga diharapkan peserta penilaian kompetensi mengerahkan seluruh kemampuan dan menunjukkan kesungguhan dalam pelaksanaannya sehingga diperoleh hasil yang optimal.

3

3. Penyusunan Anggaran Berdasarkan Skala Prioritas Guna Mendukung Efisiensi

  • Bertempat di Ruang Rapat Kepala BPSDM Hukum, Kepala BPSDM Hukum beserta jajaran kembali menggelar Pembahasan Efisiensi Anggaran di Lingkungan BPSDM Hukum. Pelaksanaan pembahasan dilakukan dalam rangka mengoptimalkan skala prioritas anggaran pada Tahun 2025. Saat ini dipandang perlu mengutamakan keberlangsungan kegiatan pendidikan kedinasan para Taruna/i POLTEKIP dan POLTEKIM karena penerus Organisasi ini perlu dididik dengan baik sampai dengan kelulusan nya kelak.

4

Pelantikan Pejabat Fungsional BPSDM Hukum: Langkah Baru Menuju Profesionalisme

  • Kepala Kepala BPSDM Hukum, melantik dan mengambil sumpah jabatan Pejabat Fungsional Penyuluh Hukum bertempat di Guest House BPSDM Hukum, adapun dua orang Pejabat Penyuluh Hukum yang dilantik yakni Sari Sulistyowati Suwardi dan Dachliyani sebagai Penyuluh Hukum. Dalam sambutannya, Kepala BPSDM Hukum menyampaikan kepada yang dilantik untuk mampu menghadapi tantangan mengubah mindset, serta mampu melaksanakan tugasnya sesuai keahlian, ketrampilan, mandiri dan professional serta menekankan pentingnya integritas dan pengembangan kompetensi yang optimal, guna menciptakan birokrasi yang lebih profesional dan berorientasi pada hasil yang nyata.

5

5. Peningkatan Tugas dan Fungsi Pembina pada Poltekip dan Poltekim

  • Kepala BPSDM Hukum memberikan pengarahan kepada Pembina Poltekip dan Poltekim dalam rangka pelaksanaan kegiatan pelatihan, pengajaran dan pengasuhan kepada Taruna/i Poltekip dan Poltekim. Adapun tujuan dari dilaksanakannya kegiatan ini yaitu untuk memberikan arahan terkait peran dan tanggung jawab Pembina dalam pengasuhan Taruna/i. Pelaksanaan pelatihan, pengajaran dan pengasuhan harus berpedoman pada Perduptar;

  • Sebagai tindak lanjut dari arahan yang disampaikan oleh Kepala BPSDM Hukum, diharapkan seluruh Pembina Poltekim dan Poltekip dapat meningkatkan kualitas pelatihan, pengajaran dan pengasuhan serta mendukung perkembangan Taruna secara optimal. Kolaborasi yang baik antara Pembina, Taruna, dan pihak terkait akan mempercepat tercapainya tujuan pendidikan dan pengembangan yang diharapkan.


Cetak   E-mail

Related Articles